Jurusan Geofisika – Info Kuliah & Prospek Kerjanya

Geofisika adalah bidang ilmu kebumian yang pelajari bumi dengan beberapa kaidah fisika. Kalian akan diberi keterampilan melakukan pelajari dan menuntaskan beragam persoalan yang mengambil sumber dari pemberdayaan sumber daya alam, sumber daya energi, dan sumber daya lingkungan. Selain itu, kamu akan belajar mitigasi musibah kebumian yang dalam prakteknya memerlukan pemodelan dan pengolahan data geofisika.

Mengenal Jurusan Geofisika

Jurusan Geofisika merupakan program studi yang mempelajari aspek-aspek fisik dan dinamik Bumi menggunakan kaidah fisika dan metode matematika. Mahasiswa akan diajak untuk menemukan bagaimana melakukan pengukuran dan pemrosesan data mengenai gejala-gejala alam yang ada di Bumi.

Menggunakan ilmu Geofisika, kamu akan berusaha mencari tahu dan menjelaskan fenomena fisika yang terjadi di Bumi sekarang dan masa lalu. Hal ini dilakukan untuk memproyeksikan fenomena yang akan terjadi di masa depan. Adapun fenomena fisika tersebut dinyatakan dalam bentuk parameter fisis yang terukur.

Dunia Perkuliahan Jurusan Geofisika

“Hmm.. Bagaimana sih kuliah di jurusan Geofisika? Banyak praktek dan kerja lapangannya nggak, ya?” Nah, di perkuliahan jurusan Geofisika, kamu akan banyak mengkaji fenomena alam, teman-teman. Kamu juga akan melakukan pengukuran, melihat karakteristik, dan menggunakannya untuk mengetahui kondisi di bawah permukaan bumi dengan kaidah, prinsip, dan berbagai aspek dalam fisika.

Pada awal perkuliahan, kamu akan bertemu dengan mata kuliah Matematika Dasar I, Fisika Dasar I, Kimia Dasar, Biologi Umum, Perpetaan, Algoritma dan Pemrograman. Selain itu, kamu juga akan dibekali dengan pengetahuan dasar ilmu Geologi, seperti Sedimentologi, Kristalografi dan Mineralogi, Geologi Struktur, Geologi Minyak dan Gas Bumi.

Baca Juga : Jurusan Kuliah Agrikultur di Indonesia 2023

Mata kuliah tersebut akan jadi bekal kamu saat menerjemahkan hasil pemodelan Geofisika ke dalam bahasa Geologi, yang akan mudah dipahami oleh banyak orang. Lebih lanjut, kamu juga akan menggunakan beberapa perangkat lunak untuk membantu melakukan pengolahan data, pemodelan dan interpretasi gejala-gejala kebumian.

Keahlian yang Kamu Butuhkan di Jurusan Geofisika

Untuk bisa mengikuti pembelajaran di jurusan Geofisika, kamu juga harus meningkatkan skill atau keahlian berikut ini.

  • Kemampuan melakukan observasi
  • Kemampuan melakukan analisis
  • Kemampuan meneliti
  • Kemampuan berpikir terstruktur
  • Pemahaman matematika dan fisika
  • Detail
  • Teliti dan tekun
  • Dengan kemampuan-kemampuan tersebut, kamu akan lebih mudah mengerjakan setiap tugas

Kampus dengan Jurusan Geofisika

Tertarik masuk ke jurusan Geofisika? Berikut ini beberapa kampus dengan jurusan Geofisika Terakreditasi A oleh BAN-PT di https://jimpiccillo.com/ Indonesia.

  • Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta
  • Universitas Lampung (UNILA), Lampung
  • Universitas Hasanuddin (UNHAS), Makassar
  • Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Surabaya
  • Institut Teknologi Bandung (ITB), Bandung
  • Universitas Padjadjaran (UNPAD), Bandung
  • Universitas Mulawarman (UNMUL), Kalimantan
  • Di kampus-kampus tersebut jurusan Geofisika masuk ke Fakultas Matematika dan Ilmu
  • Pengetahuan Alam (FMIPA). Oleh karena itu, ketika lulus, kamu akan mendapatkan gelar Sarjana Sains (S.Si).

Prospek Kerja dari Jurusan Geofisika

Jurusan Geofisika memiliki prospek kerja yang luas, diantaranya berikut ini.

  • Peneliti di LIPI pada bidang Geoteknologi dan Pusat Penelitian Fisika Terapan
  • Bekerja di Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG)
  • Industri minyak bumi dan gas
  • Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral
  • Mitigasi bencana
  • Pengajar
  • Wirausaha

Lalu, berapa sih gaji yang didapatkan lulusan Geofisika? Melansir berbagai sumber, lulusan jurusan ini bisa mendapatkan gaji mulai dari Rp4 juta hingga Rp27 juta per bulan. Meski demikian, kamu harus selalu ingat bahwa gaji akan sesuai dengan keahlian, pengalaman kerja, dan perusahaan tempat kamu bekerja. Jadi, terus kembangkan kemampuan kamu, ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>